12 Desain Kolam Renang Mini & Mewah Pas di Lahan Rumah Sempit

Jasa Kontraktor Kolam Renang

Kolam renang yang ada di dalam rumah, tentu tidak hanya menjadi sebuah pelengkap saja. Karena kolam renang bisa menjadi sarana yang tepat untuk menghilangkan penat, bagi setiap penghuninya.

Atau bisa digunakan untuk berolahraga santai. Tetapi dalam memilih desain kolam renang yang tepat, tentu tidak mudah.

Karena anda tidak hanya harus memerhatikan tampilannya saja, tetapi apakah ukurannya tepat dan pas dengan rumah anda. Walaupun tidak punya lahan yang luas, anda tetap bisa memiliki kolam renang di rumah.

Walaupun mungkin halaman anda sempit, tetapi anda masih bisa bangun kolam renang di sana ditambah dengan taman mungil yang indah.

Karena ukuran halamannya sempit, maka anda juga harus menyesuaikan ukuran kolam tersebut. Pilih ukuran yang tidak terlalu besar, walaupun mini tetapi masih nyaman dipakai untuk berenang.

Berikut ini ada beberapa desain kolam renang yang cocok, untuk rumah anda yang halaman belakangnya tidak terlalu besar.

Desain Kolam Renang Untuk Rumah Berhalaman Sempit

Berikut ini beberapa pilihan yang menarik yang dapat anda jadikan kolam renang di belakang rumah yang lahannya sempit :

1. Rumah dan Kolam yang Bergaya Minimalis Modern

 

Rumah dan kolam yang bergaya minimalis modern 2

Rumah bergaya minimalis modern ini bisa menjadi bahan referensi anda, dalam membuat kolam renang mini dengan tema serupa.

Ukurannya disesuaikan dengan ukuran halaman belakang rumah anda. Jenis lantainya pilih lantai kayu yang kualitasnya bagus.

2. Yakuzi Berbentuk Bulat

 

Yakuzi berbentuk bulat

Kolam renang mini dengan mengusung model yakuzi juga dapat menjadi pilihan tepat. Ditambah dengan taman berukuran mungil dan furnitur yang unik seperti kursi rotan dengan bentuk kekinian.

3. Kolam yang Dikelilingi Pepohonan

 

Kolam yang dikelilingi pepohonan

Kolam renang mini berikutnya, adalah kolam renang yang dikelilingi dengan pepohonan yang sangat rimbun, hingga hampir menyerupai hutan kecil yang indah. Desain ini akan membuat anda serasa di pantai.

4. Kolam dengan Ruangan Santai

 

Kolam dengan ruangan santai

Kolam renang mini anda bisa dibuat dengan berbagai macam tambahan agar tampak nyaman dan menarik.

Misalnya terdapat ruang santai dengan sofa yang nyaman, ditambah dengan berbagai tanaman di sekitarnya.

5. Kolam Renang Berbentuk Persegi

 

Kolam renang berbentuk persegi

Model dan desain lainnya dari kolam renang pilihan anda adalah, kolam renang dengan bentuk persegi yang tidak terlalu besar.

Di sekelilingnya menggunakan jendela berbahan kaca dan dengan taman yang rapi dan asri.

6. Kolam Renang Kecil dengan Beberapa Anak Tangga

 

Kolam renang kecil dengan beberapa anak tangga

Menggunakan beberapa anak tangga pada kolam mini ini akan memberi kesan ukuran kolam yang cukup dalam, tetapi dengan luas yang tidak terlalu besar.

Desain kolam renang ini pas untuk anda yang tidak mau terlalu lelah dalam membersihkan atau menguras kolam.

7. Kolam Mini dengan Bentuk Persegi Panjang

 

Kolam mini dengan bentuk persegi panjang

Selain berbentuk persegi, kolam mini dengan bentuk persegi panjang juga bisa menjadi pilihan yang cocok. Dengan desainnya yang sederhana saja.

8. Kolam Mini Sederhana

 

Kolam mini sederhana

Bagaimana dengan model kolam yang ukurannya kecil dan bergaya sederhana? Model dan desainnya dibuat sesimpel mungkin, tapi tetap memberi kesan yang nyaman dan membuat siapapun betah berenang di sana.

9. Kolam Renang Mini dengan Gaya Resort

 

Kolam renang mini dengan gaya resort

Atau mungkin anda bisa mencoba membangun kolam yang mini, dengan gaya resort modern yang sangat nyaman. Modelnya modern tapi tetap memberi kesan yang simpel.

10. Kolam dengan Fasilitas yang Lengkap

 

Kolam dengan fasilitas yang lengkap

Membangun kolam renang yang ukurannya tidak terlalu besar, bisa dilengkapi dengan fasilitas yang memadai. Pintu yang menghubungkan kolam dengan rumah bisa menggunakan pintu kaca.

11. Kolam Renang dengan Bentuk Oval

 

Kolam renang dengan bentuk oval

Bentuk lainnya yang juga bisa menjadi pilihan anda adalah memilih kolam dengan bentuk oval. Bentuk kolam yang unik juga cocok di halalaman belakang yang sempit.

12. Kolam Renang Mini dengan Pagar Bambu

 

Kolam renang mini dengan pagar bambu

Kolam mini yang satu ini cukup unik, karena dihiasi dengan pagar bambu yang tidak terlalu tinggi. Yang memisahkan kolam dengan halaman di luar belakang.

****************************

Demikianlah inspirasi desain kolam renang yang kami rangkum untuk Anda. Jika anda berminat membangun kolam renang bisa menghubungi jasa kontraktor kolam renang Bangunrenov.

Cek disini untuk melihat biaya pembangunan kolam renang untuk Anda

Salam,

Team Bangunrenov